Dari hasil nilai ujian sebanyak 6 materi ujian yang ada, untuk lowongan kepala seksi pemerintahan Ariyana Ratnawati berhasil lolos dengan mendapat nilai terbesar dengan jumlah 446 dengan rata-rata 74.33. Sementara untuk lowongan kepala seksi pelayanan dari 6 peserta yang ada, belum ada yang memenuhi persyaratan minimum untuk lolos. Iwan Budianto menyampaikan bahwa kedepannya akan ada pengulangan untuk ujian penyaringan lowongan kepala seksi pelayanan desa mertani.
“Kami percaya Unisda mampu untuk netral, meminimalisir kecurigaan masyarakat ujian penyaringan ini. Perkembangan Unisda juga sangat hebat, karenanya kami memilih Unisda” ujar Bapak Iwan Budianto saat diwawancara. (MH. Humas Unisda).